[Short Talk] Ibnu Sina Wardy
Dalam rangka meningkatkan kemampuan pemrograman mahasiswa guna mendukung penulisan Tugas Akhir yang berkualitas, Jurusan Sistem Informasi mengadakan acara Kuliah Dosen Tamu & Workshop Pemrograman dengan Framework CodeIgniter. Acara ini diadakan pada tanggal 23 – 25 Oktober 2014 yang terdiri dari sesi pagi pada pukul 09.00 -11.30 dan sesi siang pada pukul 13.30 – 16.00.
“Kami harap dengan diadakanya acara ini, anak-anak merasa PD untuk membuat tugas akhir mereka sendiri. ”, ujar pak Fathoni, Ketua Jurusan Sistem Informasi, ketika menyampaikan sambutan dari Jurusan.
Hal senada juga dikatakan oleh pak Afriyan Firdaus, Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan, yang mewakili fakultas untuk membuka acara ini, “Framework CodeIgniter adalah tema yang sangat menarik untuk disampaikan kepada mahasiswa mengingat framework ini adalah salah satu framework yang paling disukai “.
Pada kegiatan ini, pemateri awalnya menjelaskan mengenai konsep MVC (model viewer controller). Konsep ini memisahkan program ke dalam tiga modul utama: modul view yang bertanggung jawab tentang tampilan, modul model yang bertanggung jawab tentang data, dan modul controller yang bertanggung jawab mengelola data dan menyajikannya pada view yang tepat.
Setelah itu, pemateri baru masuk ke dalam materi framework CodeIgniter karena framework ini menggunakan konsep MVC.
Para mahasiswa juga sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Hal ini terlihat dari keinginan mereka untuk menambah pertemuan workshop pada hari minggu agar mereka dapat belajar lebih banyak lagi tentang CodeIgniter langsung dari ahlinya.
Ibnu Sina Wardy, selaku pemateri kegiatan ini, adalah CEO sekaligus Direktur Utama PT. GITS Indonesia. Walaupun GITS adalah Perusahaan Pengembang Aplikasi Android yang termasuk pertama dan paling produktif di Indonesia, Ibnu juga adalah seorang trainer PHP CodeIgniter di Brainmatics, Perusahaan Pelatihan IT terkemuka di Jakarta.
Ibnu merasa senang ketika menjelaskan materi kepada para mahasiswa. “Enak menjelaskannya! Mahasiswanya cepat mengerti apa yang baru saja saya jelaskan. Sangat berbeda ketika saya menjelaskan materi ini kepada kalangan selain mahasiswa.”.
“Mahasiswanya juga terlihat antusias karena ini akan berguna bagi tugas akhir mereka. Kalau mereka kesulitan disini, kemungkinan mereka akan kesulitan ketika mengimplementasikan tugas akhir mereka. Makanya mereka semangat” Ibnu menyimpulkan pada saat sesi ramah tamah setelah kegiatan ditutup secara resmi oleh Ketua Jurusan Sistem Informasi.
(RIH)