Pages Menu
RssFacebook
Categories Menu

Posted on Feb 21, 2015 in Kemahasiswaan&Kerjasama | |

Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Tingkat Fakultas Tahun 2015

Pemilihan Mahasiswa berprestasi Tingkat Fakultas Ilmu Komputer Universitas Sriwijaya Tahun 2015 telah terselenggara pada hari Sabtu tanggal 21 Februari 2015. Diikuti oleh 4 orang peserta yang mewakili Jurusan mereka masing-masing yaitu saudara Suwardhana (Sistem Informasi), Lailatun Nur Rohmah (Sistem Informasi), Fernando Muslimin (Teknik Informatika Bilingual) dan Apriadi (Sistem Komputer).

Foto Kegiatan Mawapres
Juri yang di tunjuk untuk pemilihan Mawapres yaitu bapak Samsuryadi, Deris Stiawan dan Mgs. Afryan Firdaus. Penilaian yang meliputi penulisan karya ilmiah dan presentasi dalam bahasa inggris. Pembantu Dekan III mengatakan bahwa seperti pemilihan Mawapres di tahun lalu, di harapkan peserta yang mengikuti seleski Mawapres Tingkat Fakultas ini akan mewakili Fakultas dalam pemilihan di tingkat Universitas. Yang mana pada tahun lalu wakil dari Fasilkom yaitu I Kadek Andre Nuaba dari program studi Sistem Komputer masuk 3 besar di Mawapres Unsri. diharapakan dengan prestasi yang dimiliki oleh pendahulunya saudara yang akan mewakili Fasilkom nanti yaitu saudara Fernando Muslimin & Suwardhana memiliki motivasi dan semangat untuk membawa nama baik Fakultas Ilmu Komputer. Peserta yang akan mewakili Fasilkom pada Pemilihan Mawapres Universitas 2015 akan ada pembimbing dari pihak Fakultas, sehingga apa saja yang kurang pada Penulisan Karya Ilmiah dan sebagainya akan di perbaiki.
upload foto_juri_dan_pemenang